Program Diploma III Keperawatan UMM mengantongi akreditasi baik
dari Kementerian Kesehatan maupun Badan Akreditasi Nasional Perguruan
Tinggi (BAN-PT). Dosen pada prodi ini berkualifikasi Magister Spesialis
Keperawatan Maternity, Community, Infant and Children, Management,
Medical Surgical serta Mental Health lulusan perguruan tinggi ternama
dalam dan luar negeri.
Kurikulum diup-date secara berkala mengikuti perkembangan mutakhir
bidang keperawatan dengan beban studi 119 SKS dan masa pendidikan 3
tahun. Mahasiswa juga memperoleh penambahan muatan bahasa asing 16 SKS
setara Diploma I. Dukungan perpustakaan dan laboratorium yang nyaman
dan lengkap serta kerjasama dengan rumah sakit terkemuka semakin
menjadikan Program D-3 mantap meluluskan Ahli Madya Keperawatan yang
siap kerja dan siap menghadapi persaingan global.
Sejak awal berdiri fasilitas
pembelajaran yang dimiliki Program Diploma III Keperawatan UMM sudah
lengkap meskipun jumlah terbatas sehingga dalam proses pembelajaran
tidak mengalami hambatan, dan pada proses pembelajaran berikutnya,
Program D-III Keperawatan UMM bekerjasama dengan Akademi Keperawatan
Departemen Kesehatan RI Malang untuk mengampu beberapa mata ajaran
tertentu, serta tenaga-tenaga keperawatan senior yang ada di Rumah Sakit
Saiful Anwar Malang (yang sekaligus sebagai lahan Praktek) juga dari
rumah sakit lain, sehingga jumlah tenaga dosen tidak tetap pada 2 (dua)
tahun berikutnya kurang lebih 22 orang, sesuai dengan spesifikasinya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar